Mudah Dilakukan dan Tak Perlu Operasi, Ini 8 Cara Efektif Untuk Menghilangkan Mata Ikan Secara Alami
Health

Mata ikan memang tidak berbahaya, tapi bisa sangat mengganggu dan menyakitkan. Sedang mengalami masalah ini? Jika iya, sebaiknya simak informasi berikut ini untuk menghilangkan mata ikan secara alami.

WowKeren - Mata ikan merupakan lapisan kulit yang mengeras dan tebal. Kondisi ini merupakan respon kulit terhadap gesekan dan tekanan yang disebabkan oleh sepatu atau alas kaki. Selain muncul di telapak kaki, mata ikan juga bisa muncul di area tubuh yang lain. Seperti telapak tangan, jari, bahkan wajah.

Mata ikan sebenarnya bukan kondisi yang berbahaya, tapi akan sangat mengganggu kenyamanan dan menimbulkan rasa sakit, terutama ketika sedang berjalan. Oleh karena itulah mata ikan sebaiknya diobati sesegera mungkin, agar aktivitas sehari-hari tidak sampai terganggu.

Kabar baiknya, kamu bisa menghilangkan mata ikan secara alami tanpa perlu operasi. Bahan yang diperlukan pun sangat mudah ditemukan. Mau tahu apa sajakah itu? Berikut informasi selengkapnya.

(wk/eval)

1. Batu Apung


Batu Apung

Bahan alami pertama yang bisa kamu gunakan untuk menyembuhkan mata ikan adalah batu apung. Hal ini dikarenakan batu apung dapat menghilangkan kulit mati dan mengempeskan kulit yang mengeras akibat mata ikan. Selain itu, batu apung juga dapat membantu mengurangi rasa sakitnya.

Untuk menggunakannya, sebaiknya rendam kaki terlebih dahulu menggunakan air hangat selama lima hingga tujuh menit. Setelah itu gosoklah mata ikan dengan menggunakan batu apung secara perlahan selama tiga menit. Lakukan perawatan ini secara rutin hingga mata ikan benar-benar menghilang.

2. Kunyit


Kunyit

Kunyit juga bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan mata ikan secara alami. Sifat antimikroba dan penyembuhan yang dimilikinya terbukti efektif dalam menyembuhkan mata ikan yang meradang.

Untuk memanfaatkan fungsinya, pertama campur kunyit bubuk dengan madu hingga berbentuk seperti pasta atau krim. Setelah itu oleskan pada bagian kulit yang terkena mata ikan dan biarkan sampai mengering. Terakhir, bilas hingga bersih lalu keringkan. Lakukan cara ini hingga dua kali sehari selama 2-3 hari hingga mata ikan mengecil atau hilang.

3. Nanas


Nanas

Buah nanas ternyata juga ampuh menyembuhkan mata ikan. Fungsi ini didapat dari kandungan encim bromelain yang bisa menjadi obat untuk menyembuhkan mata ikan. Kandungan itu dapat melunakkan mata ikan serta meringankan rasa sakit dan mempercepat proses penyembuhannya.

Cara menggunakannya sangat mudah. Cukup tempelkan potongan nanas yang telah diiris tipis pada mata ikan lalu perban menggunakan kain kasa. Biarkan semalaman lalu bersihkan keesokan harinya. Agar mendapatkan hasil yang maksimal, lakukan perawatan ini setiap hari.

4. Cuka Sari Apel


Cuka Sari Apel

Cuka sari apel dikenal sebagai salah satu bahan alami yang sangat bermanfaat bagi kulit. Karena itulah cuka sari apel juga dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan mata ikan. Bahan satu ini memiliki sifat antibakteri yang dapat membunuh bakteri yang ada di sekitar mata ikan.

Untuk menghilangkan mata ikan dengan cuka sari apel, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah merendam bagian yang terkena mata ikan dengan air hangat selama 25 menit. Lalu gosok bagian tersebut dengan batu apung. Jika sudah selesai, bungkus kulit yang terkena mata ikan dengan perban yang telah dibasahi dengan cuka sari apel. Lakukan perawatan ini secara rutin sampai mata ikan yang kamu derita benar-benar menghilang.

5. Pepaya


Pepaya

Buah pepaya yang manis dan menyegarkan juga bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan mata ikan. Hal ini dikarenakan adanya kandungan enzim papain di dalamnya yang berfungsi untuk menghilangkan sel kulit mati.

Cara memanfaatkan pepaya untuk menghilangkan mata ikan sangatlah mudah. Pertama oleskan setengah sendok teh pepaya yang sudah dihancurkan di atas kapas lalu tempelkan pada bagian yang terkena mata ikan. Diamkan hingga semalaman lalu bilas dengan air bersih keesokan harinya. Lakukan tips ini secara rutin setiap hari hingga mata ikan benar-benar hilang.

6. Bawang Putih


Bawang Putih

Bawang putih dikenal sebagai salah satu jenis bumbu dapur dengan sejumlah manfaat, salah satunya adalah menyembuhkan mata ikan. Berdasarkan hasil riset, bawang putih dapat menghilangkan jaringan mata ikan dari kulit tubuh secara efektif.

Cara memanfaatkannya pun sangat mudah. Sebab kamu hanya perlu menggosokkan bawang putih yang sudah dipotong pada kulit yang terkena mata ikan selama satu menit. Tempelkan juga ke mata ikan lalu tutupi dengan perban dan diamkan semalaman. Keesokan harinya, bersihkan area tersebut menggunakan air bersih. Lakukan perawatan ini secara rutin selama beberapa hari atau sampai mata ikan menghilang.

7. Lemon


Lemon

Lemon juga bisa dijadikan pilihan yang tepat untuk mengatasi masalah mata ikan. Hal ini dikarenakan tingginya kandungan asam di dalamnya yang bisa menghilangkan mata ikan secara efektif.

Untuk menggunakannya, pertama potong lemon tipis-tipis. Setelah itu tempelkan potongan lemon ke mata ikan dan perban menggunakan kain kasa. Diamkan semalaman dan lakukan perawatan ini secara rutin sampai mata ikan sembuh total.

8. Baking Soda


Baking Soda

Baking soda juga dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan mata ikan. Selain berkhasiat untuk mengelupas sel-sel kulit mati di area mata ikan, baking soda juga dapat mencegah terjadinya infeksi yang disebabkan oleh mata ikan yang sudah kronis.

Cara menggunakannya sangat mudah. Pertama campurkan baking soda dengan air hingga menjadi pasta lalu tambahkan dengan perasan jeruk nipis. Kemudian campurkan olesan tersebut pada kulit yang terkena mata ikan dan diamkan semalaman. Keesokan harinya bilas dengan air sampai bersih dan lakukan cara ini dengan rutin sampai mata ikan menghilang.

Demikian delapan bahan alami yang dapat kalian gunakan untuk menghilangkan mata ikan. Simak juga artikel ini untuk mengetahui berbagai bahan alami yang dapat dimanfaatkan untuk menyembuhkan vagina yang gatal. Selain itu kalian juga bisa menyimak artikel ini untuk mengetahui berbagai bahan alami yang ampuh sembuhkan diare.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait