Siap New Normal, Ternyata Ini Prestasi Bekasi Dalam Tangani Corona Yang Buat Jokowi Kagum
Nasional

Bersiap terapkan hidup new normal, ternyata ini prestasi hebat Bekasi dalam menangani pandemi virus corona di wilayahnya yang mendapatkan pujian Jokowi.

WowKeren - Pemerintah Indonesia tengah bersiap dalam menerapkan hidup new normal di tengah pandemi virus corona (COVID-19). Hidup new normal ini dinilai Presiden Joko Widodo sebagai kebangkitan dalam melawan virus corona yang masih belum ditemukan vaksinnya.

Presiden Jokowi menyatakan keinginannya dalam menerapkan new normal demi membangkitkan perekonomian rakyat yang telah mati suri hampir selama dua bulan. Jokowi lantas akan mencoba menerapkan new normal di sejumlah wilayah, salah satunya adalah Bekasi.

”Kita ingin tetap produktif, tapi aman dari COVID-19,” ungkap Jokowi seperti dilansir dari CNBCIndonesia, Selasa (26/5). “Produktif tapi aman COVID-19, ini yang kita inginkan.”

Pada Selasa (26/5), Jokowi telah menyambangi Mal Summarecon Bekasi guna mengecek kesiapan untuk menerapkan new normal. Dalam kesempatan tersebut, Jokowi mengungkapkan alasannya mengapa memilih Bekasi sebagai uji coba penerapan new normal.


Mantan Wali Kota Solo ini memuji penanganan pandemi virus corona di Bekasi yang baik selama ini. “Kurva R0 Bekasi di bawah satu selama ini,” puji Jokowi.

R0 atau tingkat reproduksi menggambarkan sejauh apa penyebaran virus. Jika masih lebih dari satu, artinya seorang pasien positif bisa menulari orang-orang lainnya. Namun kalau sudah di bawah satu, maka tidak ada penularan lagi.

Sejauh ini, Data Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 melaporkan jika jumlah pasien positif corona di Kota Bekasi hingga Senin (25/5) 262 orang. Jumlah tersebut sama sekali tidak bertambah dibandingkan dengan hari sebelumnya.

Tak heran jika Presiden Jokowi sampai memuji Bekasi. Apalagi, Bekasi tidak hanya nihil tambahan kasus baru saja namun juga ada hari-hari di mana kasus corona di Bekasi malah turun seperti pada 22, 18, 17, dan 13 Mei lalu.

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru