Pulihkan Ekonomi, Pemerintah Buka Hari Belanja Diskon Rayakan HUT RI Ke-75
Nasional

Pemerintah berupaya agar konsumsi masyarakat kembali berjalan untuk mendongkrak ekonomi. Salah satu yang dilakukan adalah dengan mendorong masyarakat belanja produk UMKM.

WowKeren - Sudah menjadi rahasia umum jika pandemi COVID-19 yang menyerang Indonesia telah membuat perekonomian dalam negeri babak belur. Untuk itu, pemerintah berupaya agar konsumsi masyarakat kembali berjalan untuk mendongkrak ekonomi.

Salah satu yang dilakukan adalah dengan mendorong masyarakat untuk berbelanja produk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Menko Perekonomian Airlangga Hartarto telah secara resmi membuka Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI).

"Hari belanja diskon Indonesia secara resmi dibuka," kata Airlangga, Jumat (14/8). "Mari belanja produk UMKM Indonesia, dengan belanja anda ikut berkontribusi untuk mendorong pemulihan ekonomi Indonesia."

Dampak pada sektor ekonomi tak hanya dirasakan oleh Indonesia namun juga negara lainnya. Bahkan sejumlah negara telah mencatatkan pertumbuhan ekonomi minus hingga jatuh ke jurang resesi.

Begitu pula dengan Indonesia yang mencatat pertumbuhan ekonomi minus 5,32 persen. Namun, angka ini masih lebih baik dibandingkan negara-negara lain. Pemerintah pun bahkan telah memproyeksikan jika pertumbuhan ekonomi pada akhir tahun bisa lebih baik.


"Program hari belanja diskon Indonesia ini diharapkan bisa berkontribusi untuk mendorong pemulihan ekonomi Indonesia melalui konsumsi," lanjut Airlangga. "Karena itu, kesempatan ini agar bisa berjalan lebih luas."

HBDI sendiri merupakan program yang digagas oleh Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo). Sejalan dengan Airlangga, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio mengatakan HBDI 2020 akan menjadi momentum untuk mendorong pemulihan ekonomi.

"HBDI akan menjadi momentum pemulihan ekonomi nasional," kata dia. "Pendorong konsumsi domestik, dan memperkuat program nasional 'Bangga Buatan Indonesia'."

HBDI sendiri merupakan acara tahunan yang digelar sejak 2017 lalu untuk menyambut Hari Kemerdekaan RI. Tahun ini, HBDI diselenggarakan selama dua pekan mulai 14 hingga 30 Agustus 2020.

Namun, ada yang beda dari gelaran HBDI tahun ini. Sebab, kali ini pesta diskon HBDI turut digelar di sejumlah pasar digital, seperti Tokopedia, Blibli, Lazada, dan GoJek. Hingga kini sudah ada 300 merek dagang offline yang sudah mendaftar.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru