Istri Indra Bekti Sempat Operasi Paru-paru untuk Buang Cairan, Kini Sudah Boleh Pulang
WowKeren/Fernando
Selebriti

Indra Bekti mengabarkan bahwa istrinya, Aldilla Jelita sudah boleh pulang dari rumah sakit setelah seminggu dirawat karena mengalami Efusi Pleura. Meski begitu, Aldilla tetap masih dalam pengawasan.

WowKeren - Setelah seminggu dirawat di RS Mayapada, Lebak Bulus karena Efusi Pleura, Aldilla Jelita istri dari Indra Bekti akhirnya sudah diizinkan pulang. Indra Bekti pun mengungkapkan rasa syukurnya karena kondisi sang istri kini semakin membaik setelah menjalani perawatan.

"Hari ini alhamdulillah sudah ada izin pulang, tinggal observasi saja," kata Indra Bekti saat ditemui WowKeren, Kamis (27/8). "Alhamdulillah nggak harus berlama lama, bunda Dilla seminggu di RS Mayapada sini. Terkait penyakitnya apa aku ulang kembali ya cerita yang kemarin, yaitu Efusi Pleura."

Sejak awal Agustus, Dilla sudah mengalami sesak napas dan sempat dibawa ke dokter langganan keluarganya. Tak kunjung sembuh, permpuan berhijab itu pun akhirnya dilarikan ke RS Mayapada dan didiagnosa menderita Efusi Pleura.

"Di awal Agustus itu Dilla emang agak sesek dan sempet ketemu sama dokter keluarga kita dulu tapi ternyata belum menghasilkan yang terbaik jadi masih sesek," papar Bekti. "Akhirnya kita memilih ke sini, untuk ke UGD-nya dilayani dengan baik. Setelah ditindak ternyata diketahui Dilla itu ada cairan namanya Efusi Pleura."


Selama di rumah sakit, Dilla menjalani tiga kali tindakan pengambilan cairan di dalam paru-parunya. Total, ada hampir dua liter cairan yang dikeluarkan. "Pertama disedot 600 cc, kedua 1 liter, ketiga 350 cc dan alhamdulillah hari ini sudah boleh pulang," kata Indra Bekti.

Aldilla yang duduk di kursi roda pun mengaku tubuhnya masih berdaptasi usai menjalani penyedotan cairan. Napasnya masih sesak meski tak separah dulu. "Masih coba beradaptasi, karena kan baru diambil cairan, masih lemes dan agak susah bernapas saja" kata Aldilla.

Indra Bekti pun ikut menjelaskan alasan istrinya masih mengalami sesa napas, namun tak separah sebelumnya. "Karena kan setelah diambil cairannya itu langsung mengembang lagi paru-parunya jadi itu yang masih dirasakan sesek tapi sudah mendingan," bebernya.

Sementara itu, dokter rumah sakit menyebut kondisi Dilla secara keseluruhan sudah membaik. Meski diizinkan pulang hari ini, namun Dilla masih dalam pengawasan.

"Saat ini kondisi Dilla secara overall membaik, setelah dites bukan karena COVID ya, jadi kami tempatkan di gedung non COVID alias gedung umum," tandas Dokter Melanie Vandauli. "Setelah diobservasi jadi ada masalah pada paru dan sudah ditangani. Kita lihat dua tiga hari ke depan untuk observasi."

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru