'Wonder Woman 1984' Baru Rilis, 'Wonder Woman 3' Langsung Diproduksi
Warner Bros. Pictures
Film

Pernyataan ini dibagikan oleh bos Warner Bros setelah 'Wonder Woman 1984' mencatat pencapaian tertinggi di box office Amerika Utara selama masa pandemi Covid-19.

WowKeren - Warner Bros rupanya langsung memastikan kehadiran "Wonder Woman 3" setelah "Wonder Woman 1984" sukses besar di pasaran sejak dirilis pada pekan lalu.

Melalui pernyataan pada Minggu (27/12) waktu setempat, bos Warner Bros, Toby Emmerich, memastikan bahwa sekuel ketiga tersebut akan tetap dibintangi Gal Gadot dengan sutradara Patty Jenkins yang mengarahkan sejak film pertama, "Wonder Woman".

"Penggemar seluruh dunia terus menerima Diana Prince (Wonder Woman), membuat akhir pekan pertama Wonder Woman 1984 sangat kuat. Kami senang dapat melanjutkan kisahnya dengan para Wonder Women di dunia nyata, Gal dan Patty, yang akan kembali untuk menggarap trilogi yang sudah lama direncanakan tayang di bioskop," ujar Emmerich, sebagaimana dilansir dari Variety.

Meski demikian, dilaporkan bahwa hingga saat ini, belum ada detail sinopsis sekuel ketiga film "Wonder Woman" tersebut. Emmerich sendiri merilis pernyataan ini setelah "Wonder Woman 1984" dilaporkan meraih pendapatan tinggi di akhir pekan pertamanya di bioskop, yaitu sekitar USD 16,7 juta atau setara Rp236,4 juta hanya dari penayangan 2.100 bioskop di Amerika Utara.


Angka tersebut merupakan pencapaian tertinggi di box office Amerika Utara selama masa pandemi Covid-19 melanda. Selain bioskop, Warner Bros juga langsung merilis "Wonder Woman 1984" di layanan streaming HBO Max. Hingga menjelang akhir pekan lalu, setidaknya setengah dari 12,6 juta pelanggan HBO Max sudah menonton "Wonder Woman 1984".

"Wonder Woman 1984 memecahkan rekor dan melampaui harapan kami dari penonton kunci dan metrik pelanggan dalam 24 jam. Ketertarikan dan momentum ini mengindikasikan bahwa semuanya akan berlanjut hingga setelah akhir pekan," ucap kepala bidang bisnis langsung pelanggan WarnerMedia, Andy Forssell.

Sementara itu, "Wonder Woman 1984" sendiri mengambil setting waktu saat Perang Dingin terjadi, dimana sang Wonder Woman (Gal Gadot) bakal bertarung menghadapi tentara Uni Soviet. Film ini juga akan menampilkan villain baru bernama Cheetah yang diperankan oleh Kristen Wiig.

Sekuel ini juga akan kembali menghadirkan Chris Pine yang sebelumnya berperan sebagai Steve Trevor, yang dikisahkan telah tewas di film pertamanya. Selain itu, Pedro Pascal dan Natasha Rothwell juga dipastikan bergabung dalam proyek ini.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait