Geger Wajah Pria Bengkak Diduga Efek Vaksin CoronaVac, Kemenkes Buka Suara
AFP/Carl de Souza
Nasional

Seorang pria di Tangerang Selatan mengaku mengalami bengkak di wajah pasca menerima vaksin CoronaVac alias vaksin Sinovac. Lantas apakah ini efek KIPI dari vaksinasi tersebut?

WowKeren - Vaksinasi masih menjadi alternatif solusi yang dianggap paling mumpuni dalam menghadapi wabah COVID-19. Namun selain efikasi atau kemanjurannya, perkara efek samping atau kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) vaksin tersebut pun harus dipahami masyarakat.

Seperti yang baru-baru ini dialami seorang pria penerima vaksin di Pondok Aren, Tangerang Selatan. Seorang pria dengan inisial AP mengalami bengkak di bagian wajahnya usai menerima suntikan dosis pertama vaksin COVID-19 dengan merek CoronaVac.

AP mengaku menerima suntikan dosis pertama CoronaVac, yang merupakan merek dagang dari vaksin Sinovac, pada 6 Juni 2021 di Puskesmas Pondok Aren, Tangsel. Usai disuntik ia mengaku tak mengalami keluhan apapun namun baru merasakan gejala keesokan harinya.

"Tanggal 7 Juni itu baru mulai bereaksi, pipi saya kayak ada biang keringat dan mulai membengkak. Kemarin sih, waktu saya ke dokter ada kemungkinan dari vaksin itu. Tapi dokter bilang juga ada faktor lain, tapi enggak dijelasin," kata AP kepada MNC Portal, Rabu (23/6).


Ia pun mengaku telah mencoba menghubungi Puskesmas yang nomor kontaknya tertera di sertifikat vaksinnya. Dari sana ia dirujuk ke UGD Puskesmas Pondok Aren namun sang dokter tak memberi apapun melainkan hanya obat.

"Selama tiga hari (setelah minum obat) kok enggak ada reaksi," ujar AP, dikutip pada Kamis (24/6). "Malah tambah bengkak."

Lantas apakah kondisi ini bentuk efek KIPI lain pasca vaksinasi? Juru Bicara Vaksinasi dari Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi, menegaskan bahwa bisa saja reaksi semacam itu bukan akibat pemberian vaksin.

"Ya, karena harus ditelusuri bisa saja bukan karena vaksin," tutur Siti Nadia lewat sebuah pesan singkat. Ia menyarankan untuk bertanya lebih lanjut kepada Komnas KIPI yang mengurusi masalah semacam ini.

Meski demikian, Siti Nadia menyebut tidak ada reaksi atau efek samping yang menyebabkan bengkak pada wajah pasca vaksinasi COVID-19 dengan CoronaVac. Gejala yang umumnya muncul meliputi nyeri kemerahan atau bengkak pada tempat bekas suntikan, demam, lelah, nyeri otot, sakit kepala, mual, dan muntah.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait