Tak Setenar Dulu, Jeje Slebew Ungkap Perubahan Sikap Teman-temannya
Instagram/911jelicascalling
Selebriti

Setelah sempat viral dan menjadi terkenal berkat Citayam Fashion Week, kini Jeje Slebew sudah tidak setenar dulu. Atas hal ini, rupanya juga mempengaruhi sikap teman-temannya.

WowKeren - Nama Jeje Slebew sebelumnya sempat mencuri perhatian publik atas penampilannya yang fashionable di Citayam Fashion Week. Citayam Fashion Week sendiri beberapa waktu lalu juga menjadi sebuah fenomena yang mencuri perhatian publik, bahkan sejumlah artis Tanah Air juga sempat meramaikannya.

Mengingat kini era kejayaan Citayam Fashion Week telah pudar, maka Jeje Slebew pun sudah tak seterkenal dulu. Ia pun mengungkapkan perubahan sikap beberapa temannya yang pernah dikenalnya saat masih terkenal. Ia merasa bahwa teman-temannya itu tidak menjauhi dirinya, namun tetap merasakan ada yang berbeda dari mereka.

Menurut pengakuan Jeje Slebew, saat ia memiliki banyak uang, banyak teman yang mendekatinya. Akan tetapi setelah Citayam Fashion Week meredup, ia merasa bahwa teman-temannya itu sudah tidak sedekat dulu.

"Sebenarnya enggak (dijauhi teman), kalau dimanfaatin enggak, lebih kayak pas aku ada duit, mereka deket, kalau enggak ada (uang), mereka jauh," ujar Jeje Slebew dalam keterangannya di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (19/12).


Tak cuma itu, rupanya teman-teman Jeje Slebew pada saat itu juga sempat meminjam uang kepadanya. Ia pun memberikan pinjaman uang kepada teman-temannya itu. Akan tetapi, menurutnya, ada beberapa temannya yang tidak mengembalikan uang tersebut hingga kini. "Kadi pas aku ada uang, mereka minjem, tapi enggak diganti, gitu terus," ungkapnya.

Kemudian lebih parahnya lagi, kata Jeje Slebew, saat ini ia telah kesulitan untuk mengajak main beberapa temannya itu, tak seperti dulu. Hal serupa pun terjadi saat ia meminta pertolongan kepada mereka. "Akhirnya, ya udah akhirnya mereka masing-masing aja, kalau diajak main ke sini ke situ, sama aku minta tolong, mereka enggak ada," terang Jeje Slebew.

Meski begitu, diakui Jeje Slebew, ia merasa beruntung lantaran sudah mulai memilih-milih teman saat pertama kali viral. Selain itu, ia mengungkapkan hingga saat ini masih berteman dengan teman-temannya itu.

Meski tak setenar dulu, Jeje Slebew mengaku mendapatkan pelajaran berharga dari masa-masa saat ia viral. "Nilai positif yang bisa aku ambil sih kalau ada Golden periode jangan disia-siain aja sih, dari situ diarahkan mau ke mana, tetep lurus jalannya," tutup Jeje Slebew.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait