Bintang Emon Munculkan Teori Propoganda Pengharum Mobil Jeruk
Instagram
Selebriti

Selain propoganda, Bintang juga menyampaikan sindiran banyak orang yang memakai seragam orange (tahanan) di Indonesia dan tidak perlu lagi pengharum aroma jeruk.

WowKeren - Bintang Emon menjadi salah satu komedian yang cukup sering melontarkan opininya terkait isu yang berkembang di masyarakat. Menariknya, cowok ganteng itu baru-baru ini muncul membawa teori soal propoganda pengharum jeruk.

"Sampaikan ini kepada semua orang bahwa sebenarnya pengharum mobil yang jeruk adalah propaganda Illuminati. Iya, dia mah bungkusnya doang pengharum mobil, tujuan utamanya adalah memabukkan," ungkap pria kelahiran tahun 1996 itu.

Bintang menambahkan, "Setara dengan hommer dia, yah gua mah gak papa naik mobil ke gunung yang banyak beloknya, gak ada ac-nya, joknya gak enak gak papa, selama tidak ada si oren kecil laknat itu, karena kalau ada si oren ini, dia tuh kayak memanggil."

Menurut Bintang, pengharum jeruk justru "mengajak" seseorang untuk memuntahkan isi perutnya. "Kayak presentase kalau mau bikin inovasi soal wangi-wangian, yang lain selain jeruk, ada wangi bensin, wangi duit baru, wangi bayi itu gak papa," sambungnya.


Bintang lantas menyindir sudah banyak orang yang memakai seragam orange (tahanan) di Indonesia dan tidak perlu lagi pengharum aroma jeruk. "Jeruk mah udah cukup dirasa-rasa aja. Pengharum jeruk tuh gak usah ikut-ikutan," ungkapnya.

"Di Indonesia sudah terlalu banyak yang oren-oren dan bikin mual," pungkasnya. Teori tidak terduga dari Bintang ini langsung ramai dibanjiri komentar netizen yang sama-sama kurang suka dengan pengharum mobil jeruk.

"Makanya kurang suka sama jeruk sampe kalo mau mkan jeruk rasanya kaya lagi naek mobil, udah pusing duluan," tulis seorang netizen. "Ternyata banyak yg sebel sama si Oranges kecil bungkus itu, kirain aku tho yg baru masuk mobil aja langsung mual," sambung yang lain.

"Sumpah bner njirr..blm jln mobil ny baru juga masuk ,buka pintu mobil tenggggggg aja kepala.bagian belakang ky ada yg gebug pke balokk.puyenggggg pengen munta," imbuh yang lain. "Bener banget, jangan kan di mobil, di kamar aja pakai pengharum jeruk masuk kamar mual memang gak bgs jeruk ini," sahut fans lain. Bagaimana menurutmu?

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait