Moon Sua Billlie Muncul Pedana, Kembaran Item dengan Cha Eun Woo ASTRO untuk Moonbin
MBC/Instagram/madamefigarofr
Selebriti

Moon Sua Billlie akhirnya kembali menjalankan aktivitasnya di dunia hiburan usai hampir 2 bulan absen setelah kepergian sang kakak, Moonbin ASTRO. Terlihat kembaran item dengan Cha Eun Woo.

WowKeren - Moon Sua Billlie akhirnya kembali ke dunia hiburan kemarin, Rabu (14/6). Ia menjadi MC acara musik MBC "Show Champion" lagi usai hampir 2 bulan lamanya vakum usai kepergian sang kakak, Moonbin ASTRO pada (19/4).

Sua menunjukkan sisinya yang sangat ceria selama memandu "Show Champion". Ia tampil imut berbalut jumpsuit denim dan bando telinga yang menggemaskan.

Para penggemar kemudian dibuat salah fokus dengan gelang yang dipakai Sua. Gelang manik-manik kayu tersebut memang tampak tidak selaras dengan penampilan Sua kala itu.

Moon Sua Billlie di \

Sumber: Twitter

Gelang tersebut terungkap berasal dari Kuil Gukcheongsa yang kini dijadikan sebagai tempat memorial baru dari Moonbin. Kuil tersebut kini juga disebut para penggemar sebagai "Moon's Space".


Sua yang memastikan Moonbin bersamanya ketika bekerja untuk pertama kalinya membuat para penggemar ikut sedih. Walau begitu banyak yang mengungkapkan rasa bangga karena idol kelahiran tahun 1999 telah bekerja dengan sangat baik.

gelang dari Kuil Gukcheongsa

Tak hanya Sua, Cha Eunwoo sebelumnya juga tampak mengenakan gelang tersebut. Hal ini terlihat jelas pada video dan potret kepulangannya usai menghadiri acara brand perhiasan Chaumet di Paris, Prancis baru-baru ini.

"Kamu melakukan dengan sangat luar biasa hari ini," sanjung salah seorang penggemar di swafoto baru Sua yang dirilis melalui Twitter Billlie. "Selamat datang sweetie πŸ’“," kata lainnya. "Bayi paling cantik πŸ’œπŸ’™πŸ˜ sangat senang melihatmu," aku lainnya. "Aku mencintaimu β™‘ jagalah dirimu dan bersinar terang!" ungkap lainnya. "Sua kamu terlihat sangat cantikπŸ’œπŸ’œ aku harap kamu sudah merasa lebih baik. Ingatlah kami akan selalu ada untukmu😘," beber lainnya.

Selamat datang kembali, Moon Sua Billlie!

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait