SM Entertainment Tunda Perilisan MV Baru WayV, Postingan Kun Bikin Miris
Instagram/kun11xd
Musik

Ini merupakan video musik versi remix dari lagu 'Phantom' yang dirilis tahun lalu. Versi ini merupakan karya leader WayV, Kun, yang selama ini terkenal akan kemampuannya menggubah lagu.

WowKeren - SM Entertainment menunda perilisan video musik baru WayV, "Phantom (KUN Remix)", yang seharusnya dirilis pada Selasa (10/10). Penundaan ini diumumkan lewat akun Twitter resmi SM dan NCT, yang tentu saja membuat fans kecewa berat.

Sesuai judulnya, ini merupakan video musik versi remix dari lagu "Phantom" yang dirilis tahun lalu. Versi ini merupakan karya leader WayV, Kun, yang selama ini terkenal akan kemampuannya menggubah lagu.

"Halo. Ini SM Entertainment NEO Production. MV '[NCT LAB] Wayv 威神V 'Phantom (KUN Remix)' yang sedianya akan dirilis pada pukul 18.00 hari ini mau tidak mau harus ditunda demi pengeditan video. Perubahan tanggal pengungkapan akan diumumkan kemudian," tulis SM dalam cuitan mereka.

SM Tunda Perilisan MV Baru WayV, Postingan Kun Bikin Miris


Pada Rabu (11/10) dini hari, Kun memberikan update untuk penggemar lewat Dear U. Bubble. Pemilik nama lengkap Qian Kun itu menulis, "Mari berharap usaha setiap orang di dunia ini tidak terbuang sia-sia." Fans menghubungkannya dengan penundaan perilisan MV "Phantom" versi remix, dan merasa miris.

Fans menyayangkan bahwa agensi tidak mendeteksi permasalahan lebih awal dan memperbaikinya sebelum jadwal perilisan. Senada dengan fans, para netizen di komunitas online TheQoo juga tak habis pikir dengan SM Entertainment.

"Apa yang dilakukan para baj*ngan itu?" komentar netizen. "Bukankah salah jika mendorong dua karya secara berurutan seperti itu? Hehehe," kata netizen lainnya. "Pekerja SM sedang berlibur setiap hari..." sindir yang lain.

"Aku melihat begitu banyak pemberitahuan dari SM, apakah ini penyakit kronis?" ujar netizen. "Dan beberapa hari yang lalu mereka juga menunda (perilisan) MV NCT 127," komentar yang lain. "Wkwkwkwk mereka bahkan nggak memberi kami comeback juga wkwkwk. Kun sudah mempersiapkan lagu ini selama berbulan-bulan, lagu ini seharusnya dirilis, sial," tambah lainnya.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait