Biasa Jadi Aktor, Jang Geun Suk Kini Rasakan Beratnya Sutradarai Film
Film

Jang Geun Suk membeberkan kesulitan dan tanggung jawab sebagai sutradara yang beda dengan jadi seorang aktor.

WowKeren - Jang geun-suk akhirnya merasakan beratnya menjadi seorang sutradara film. Hal itu diungkapkannya usai penayangan film pendek garapannya, "The Great Legacy", yang diputar di Bucheon International Fantastic Film Festival 2016 pada Senin (26/7).

Dalam penampilannya yang kasual dan tampak lebih berisi, Jang Geun Suk menyapa penonton usai "The Great Legacy" ditayangkan. Bukan sebagai artis tampan atau aktor sebuah proyek akting, ia berdiri sebagai sutradara dan menceritakan suka dukanya mengarahkan film. "The Great Legacy" menceritakan tentang anak laki-laki yang lebih peduli rekening milik ayahnya yang jatuh koma.

"Aku menulis naskah saat aku merasa bosan. Kadang aku dapat inspirasi bisa dengan nonton film atau pas curhat saat ngumpul minum-minum bersama teman-temanku." tutur Jang Geun Suk. Ia juga mengakui banyak hal yang harus dilakukan seorang sutradara.

"Paling sulit adalah berpacu dengan waktu," ungkap aktor drama "Daebak" itu. "Sulit juga dalam mencari lokasi syuting. Kalau tim produksi gagal maka aku sendiri yang harus menelepon untuk mencari-cari."


"Proyekku berikutnya setelah 'Great Inheritance' adalah film dimana kamu akan terus bertanya-tanya sampai akhir. Aku ingin bikin film yang membuatmu 'apa yang terjadi?' hingga sesuatu yang dramatis mengejutkan di akhir."

Kini setelah menjadi sutradara, Jang Geun Suk merasakan perbedaan dengan bekerja sebagai aktor. Ia mengaku jadi merasa lebih bertanggungjawab sebagai sutradara karena membawa "nasib" seorang aktor.

"Ketika aku berakting, aku selalu merasa apa yang kuhadapi maka orang lain tak tahu. Tapi sebagai sutradara, aku menyadari bahwa itu tidak benar. Kamera selalu jujur dan sutradara bertanggung jawab pada aktornya yang jadi jantung film. Rasanya bertanggungjawab atas nama seseorang dan reputasinya seolah-olah diriku sendiri, jadi aku khawatir."

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait