Beredar Video Massa Amuk Rumah Warga yang Melaporkan Salat Tarawih di Masjid
Nasional

Seperti diketahui, pemerintah telah mengimbau masyarakat untuk salat di rumah sebagai upaya menahan laju penularan virus Corona. Termasuk salat tarawih yang biasanya dilaksanakan di masjid saat bulan Ramadan.

WowKeren - Selama pandemi Corona atau COVID-19, Pemerintah telah melarang perkumpulan ibadah. Termasuk salat jemaah yang biasa diadakan di Masjid, sejak salat Jumat pada pertengahan Maret lalu. Salat Tarawih yang hanya ada di bulan Ramadan dan dilaksanakan secara berjemaah pun diminta untuk ditiadakan.

Kendati begitu, beberapa masjid masih terlihat mengadakan salat tarawih berjemaah. Hal itu tentu menimbulkan keresahan warga yang berusaha mengikuti anjuran pemerintah. Namun ketika seorang warga melaporkan salat tarawih di masjid yang berada di depan rumahnya, sekelompok massa tak terima dan bertindak kasar.

Kejadian tersebut disebar akun Facebook Kedai Informasi dan dibagikan kembali oleh @mimi.julid di Instagram. Tampak dalam video tersebut, massa berusaha merusak rumah pelapor dengan penuh amarah. Berdasarkan informasi netizen, aksi bar-bar itu terjadi di wilayah Pulogadung, Jakarta.

"Warga mengamuk bar-bar karena salah seorang warga memberikan saran agar tidak melakukan tarawih di masjid," tulis akun @kedaiinfoku pada Minggu (26/4). "Pemilik rumah ngelaporin karena di masjid depan rumah dia mengadakan sholat taraweh. Dan beberapa pemuda itu marah atas laporan si pemilik rumah tsb. Padahal sang pemilik rumah berniat baik, untuk menghindari virus corona."


Beredar Video Massa Amuk Rumah Warga yang Melaporkan Salat Tarawih di Masjid

Instagram

Menurut pendapat warganet, hal itu pasti terjadi karena sebuah provokasi. Warganet pun tak yakin apabila pelaku perusak rumah pelapor merupakan jemaah salat tarawih di masjid tersebut. Selain itu, warganet juga berharap kejadian ini diusut pihak berwajib agar tak kembali terulang.

"Astaghfirulloh gimana nasib pemilik rumahnya, semoga selalu dilindungin.. Minta dampingan polisi pak plis.. Bisa kena teror berhari hari tuh.." tulis akun @nitasari_laurexxxx. "Keliatan yg ngamuk itu jarang sholat, jarang masuk mesjid dan jarang nonton tipi jd kurang info.." sindir akun @ika_lauxxxx.

"Itu SPT ny massa yg bukan dr makmum tarawih .... Yg mengatasnamakan tidak terima saja... yg suka keributan..." balas akun @ianatutxxxx. "Biasanya yg model2 gini kalo didatengin polisi satu satu rumahnya pasti gak ada yg mau ngaku, karena mereka beraninya bareng2 dan saling memprovokasi, kalo sendiri nyalinya ciut," tandas akun @tommy.andxxxx.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru