Kaleidoskop 2021: Fenomena 'Squid Game' Hingga Skandal Aborsi Kim Seon Ho
Selebriti

Ada skandal, kontroversi, putus cinta, kencan dan berita pernikahan sepanjang tahun ini. Intip kejadian heboh apa saja yang mewarnai industri hiburan Korea selama paruh kedua 2021.

WowKeren - Menjelang tutup tahun, WowKeren merangkum peristiwa menghebohkan yang terjadi di dunia hiburan Korea Selatan sepanjang 2021. Paruh pertama tahun diwarnai serangkaian kasus bullying yang mengejutkan. Juli hingga Desember diramaikan oleh beberapa kontroversi terkait kehidupan pribadi artis.

Industri hiburan Korea terus berjuang pada tahun 2021 karena pandemi global COVID-19. Namun terlepas dari tantangannya, ada banyak momen cerah tahun ini termasuk fenomena "Squid Game" dan kembalinya acara tatap muka seperti konser K-Pop.

Ada juga skandal, kontroversi, putus cinta, kencan dan berita pernikahan untuk tahun ini. Langsung saja, yuk intip kejadian heboh apa saja yang mewarnai industri hiburan Korea selama paruh kedua 2021!

(wk/chus)

1. Juli: Kasus Pelecehan Seksual Kris Wu


Juli: Kasus Pelecehan Seksual Kris Wu

Kris Wu mungkin bukan member EXO lagi dan lama tidak berkarier di industri hiburan Korea Selatan. Namun skandalnya yang mengejutkan tetap mengguncang penggemar K-Pop.

Kris Wu dilaporkan melakukan pelecehan seksual 30 gadis, termasuk remaja di bawah umur, setelah membuat mereka mabuk. Meskipun Kris Wu telah menyangkal semua tuduhan, brand-brand besar memutuskan untuk segera mengakhiri kontrak mereka. Kris Wu ditahan kepolisian Beijing pada akhir Juli.

Juli juga diwarnai deman drakor, kali ini "Nevertheless" yang dibintangi Han So Hee dan Song Kang. Drama JTBC diadaptasi dari webtoon populer yang dibaca banyak orang. Karakter Yoo Na Bi (Han So Hee) sukses membuat pemirsa gregetan hingga viral.

Kabar putus juga mewarnai bulan Juli. Dikonfirmasi bahwa Kim Heechul Super Junior dan Momo TWICE setelah menjalin hubungan selama satu tahun enam bulan. Penggemar sedih, tapi tetap mendukung keduanya.

Namun pada 29 Juli, Kwon Mina ditemukan tak sadarkan diri setelah melakukan percobaan bunuh diri lagi. Sehari sebelumnya, mantan member AOA itu menuliskan surat tulis tangan untuk meminta maaf kepada semua orang.

2. Agustus: Skandal Kencan Lucas WayV


Agustus: Skandal Kencan Lucas WayV

Skandal kencan Lucas WayV mengejutkan penggemar di bulan Agustus. Sejumlah wanita menuduhnya melakukan gaslighting, membuat fandom besar sang idol tidak lagi percaya padanya.

Secara khusus, Lucas dituduh berselingkuh oleh orang-orang yang mengaku mantan pacarnya, melakukan hubungan seksual tanpa pengaman, menjelek-jelekkan member grup dan acara TV, mengambil keuntungan dari penggemar, dan banyak lagi.

Lucas mengaku salah dan menyesali perbuatannya di masa lalu. Saat ini ia masih menghentikan aktivitasnya dengan NCT dan WayV. Ada cukup banyak penggemar yang menantikannya kembali.

Agustus juga diwarnai kabar kencan antara Lee Min Ho dan Yeonwoo Momoland. Dispatch mengklaim bahwa keduanya telah menjalin hubungan secara diam-diam. Namun agensi membantah tegas rumor kecan artis mereka.

Berbeda dengan Yeonwoo, Joy Red Velvet justru memutuskan go public dengan Crush setelah hubungan mereka terciduk oleh media. Hingga kini keduanya masih berkencan dan bahkan menunjukkannya secara terbuka.

Bobby iKON menambah kejutan lain di bulan Agustus dengan mengumumkan bahwa ia akan menikah dan pacarnya sedang hamil. Pada September, ia menjadi ayah dari seorang bayi laki-laki.

3. September: Fenomena 'Squid Game'


September: Fenomena 'Squid Game'

"Squid Game" yang dirilis Netflix di hari libur Chuseok meraih kesuksesan besar dan menjadi fenomena di dunia. Drama tentang kompetisi bertaruh nyawa ini menjadi acara Netflix terpopuler sepanjang masa dengan 142 juta pemirsa sejak dirilis pada 17 September dan peringkat pertama di 94 negara.

"Squid Game" menceritakan 456 orang yang dililit hutang yang bergabung dengan game mematikan untuk memenangkan hadiah sebesar 45,6 miliar won. Serial ini dibingangi Lee Jung Jae, Park Hae Soo dan Jung Ho Yeon sebagai pemeran utama.

Kesuksesan besar "Squid Game" menjadi fenomena di dunia dengan hal-hal ikonik dari drama yang menjadi viral, seperti kostum penjaga kompetisi dan boneka maut Young Hee. Para pemainnya, terutama Jung Ho Yeon, mendulang popularitas yang tinggi.

September juga diwarnai prestasi dari industri musik, yakni kesuksesan debut solo Lisa BLACKPINK (Black Pink). Lisa memecahkan serangkaian rekor album artis solo wanita dengan "LALISA" dan menyamai rekor yang sebelumnya dibuat BLACKPINK dengan "The Album."

Konflik antara Kwon Mina dan AOA yang berlangsung sejak tahun lalu juga memasuki babak baru di bulan ini. Dispatch merilis percakapan mereka di grup chat, membalik opini tentang siapa korban dan pelaku. Jimin dan Seolhyun mendapatkan respons yang berbeda.

4. Oktober: Skandal Aborsi Kim Seon Ho


Oktober: Skandal Aborsi Kim Seon Ho

Kim Seon Ho menjadi salah satu aktor paling populer di tahun 2021 berkat penampilannya di drama "Start-Up" dan "Hometown Cha-Cha-Cha." Namun pada 17 Oktober, mantan pacarnya yang bernama Choi Young Ah menuduh Kim Seon Ho memaksanya untuk aborsi dengan janji palsu pernikahan dan hidup bersama.

Skandal aborsi nyaris menghancurkan karier Kim Seon Ho, yang mengaku salah dan meminta maaf. Karena kontroversi tersebut, ia meninggalkan "2 Days & 1 Night" dan keluar dari film-film yang dibintanginya. Namun berkat pengungkapan yang dilakukan Dispatch, karier Kim Seon Ho terselamatkan.

Teman dan kenalan Kim Seon Ho dan Choi membantah tuduhannya, sehingga opini publik Korea berayun mendukung sang aktor. Perusahaan memulai kembali iklan mereka yang menampilkan Kim Seon Ho, dan ia tetap membintangi film debutnya "Sad Tropics."

Selain skandal aborsi Kim Seon Ho, rumor kencan V BTS (Bangtan Boys) juga sukses mengejutkan publik. V dikabarkan berkencan dengan Joanna Chun setelah kunjungannya di sebuah pameran seni. Ia terlihat bersama kedua orangtua Joanna, sultan Paradise Group.

Big Hit Music merilis pernyataan resmi, membantah rumor kencan V dan Joanna Chun. V sendiri juga menanggapi rumor secara pribadi melalui postingan Weverse yang penuh dengan emosi.

5. November: Park Shin Hye dan Choi Tae Joon Umumkan Menikah


November: Park Shin Hye dan Choi Tae Joon Umumkan Menikah

Setelah rentetan skandal mengejutkan di bulan-bulan sebelumnya, November diwarnai oleh berita bahagia. Salah satunya dari Park Shin Hye dan Choi Tae Joon yang berkencan cukup lama.

Pada 23 November, diumumkan bahwa Park Shin Hye sedang hamil dan ia akan menikah dengan Choi Tae Joon pada 22 Januari. Tak pernah mengumbar kemesraan, mereka sebenarnya telah menjalin hubungan selama empat tahun.

Chen EXO menambah kebahagiaan di bulan November dengan mengumumkan bahwa sang istri tengah mengandung anak kedua mereka. Menikah awal 2020, bayi pertama mereka lahir pada April 2020.

Dari industri musik, BTS sukses menggelar konser tatap muka pertama mereka setelah dua tahun, "PERMISSION TO DANCE ON STAGE" di SoFi Stadium, Los Angeles, Amerika Serikat selama empat hari. RM (Rap Monster) dan kawan-kawan membukan konser dengan spektakuler dan emosional.

Namun ada kabar menyedihkan dari Lovelyz. Girl grup besutan Woollim Entertainment itu bubar setelah bersama selama tujuh tahun sejak debut mereka pada 2014. Mijoo, Sujeong, Yein, Jiae, Jisoo, Kei dan Jin meninggalkan Woollim sementara leader Baby Soul memperbarui kontraknya dengan agensi.

6. Desember: Pro Kontra 'Snowdrop'


Desember: Pro Kontra 'Snowdrop'

Desember dibuka oleh gelaran Mnet Asian Music Awards (MAMA) yang dihadiri oleh deretan grup dan musisi papan atas Korea. BTS menyapu semua 4 Daesang bahkan tanpa hadir secara langsung. Mereka meraih total 9 penghargaan di MAMA 2021 dan menjadi artis yang memenangkan penghargaan terbanyak di acara ini.

Namun pro kontra "Snowdrop" yang dibintangi Jisoo BLACKPINK (Black Pink) dan Jung Hae In lebih menuai sorotan selama beberapa pekan. Tayang perdana 18 Desember di JTBC dan Disney+, permisa menuduh drama ini mendistorsi sejarah Korea.

Pada 28 Desember, lebih dari 350 ribu orang Korea telah menandatangani petisi nasional yang diajukan pada 19 Desember, untuk menghentikan penayangan drama tersebut. Namun JTBC tetap menayangkan "Snowdrop" sesuai jadwal dengan kritik dan respons negatif yang masih berlanjut.

Industri hiburan juga dihantam gelombang COVID-19 dengan tiga member BTS dinyatakan positif. Mereka adalah Suga, RM dan Jin. Seleb lain yang terinfeksi virus juga Choi Siwon Super Junior, enam member ENHYPEN, Lisa BLACKPINK hingga Yoo Jae Seok.

Selain COVID-19, BTS juga menuai sorotan karena rumor kencan yang melibatkan dua membernya. Jungkook dirumorkan menjalin hubungan dengan aktris Lee Yu Bi sejak 2018, sementara RM kabarnya punya pacar cewek tajir. Namun semuanya dibantah oleh Big Hit Music.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, pergantian tahun di industri hiburan Korea diramaikan oleh festival musik dan ajang penghargaan yang diadakan tiga stasiun TV publik, KBS, SBS dan MBC. Selamat Tahun Baru 2022!

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru