Pernah Dikira Supir Saat Bersama Putra Tampan, Eko Patrio Malah Lakukan Ini: Takut Gak Percaya
instagram/ekopatriosuper
Selebriti

Eko Patrio bagikan cerita saat berkendara bersama dengan sang putra tampan tapi malah dikira supir pribadi, berikan reaksi tak terduga lantaran takut tak dipercaya.

WowKeren - Cannavaro Adrevi Putra Purnomo merupakan putra dari komedian Eko Patrio yang sejak beberapa waktu lalu mendadak viral dan ramai disorot. Hal ini lantaran paras tampan Cannavaro yang kebule-bulean membuat banyak warganet kesengsem dibuatnya. Bahkan saat menonton MotoGP di Mandalika, Cannavaro sempat membuat publik salah mengira dirinya sebagai salah satu pembalap di ajang kala itu.

Tak hanya itu saja, kesalahpahaman serupa ternyata pernah juga langsung dialami oleh Eko Patrio saat bersama putranya tersebut. Gara-gara wajah Cannavaro yang begitu tampan, seseorang pernah salah mengira jika Eko Patrio bukanlah ayahnya.

Seperti dilansir dari YouTube TRANS TV, Eko mengawali ceritanya dengan mengatakan jika saat itu ia sedang mengantarkan sang putra ke sekolah. Seperti keluarga lainnya, Cannavaro pun duduk di depan menemani sang ayah yang menyetir.

“Waktu nganterin dia sekolah waktu umur 11 tahun. Dia duduk di depan, terus saya juga di depan,” cerita Eko Patrio.

Eko mengakui jika saat itu dirinya tampil sangat sederhana lantaran baru bangun tidur dan tergesa-gesa untuk mengantarkan Cannavaro ke sekolah. “Pakai topi, celana pendek, sama baju tidur. Lusuh gitu (penampilannya),” sambungnya.


Namun dalam perjalanan, Eko Patrio memutuskan untuk mengisi bahan bakar terlebih dahulu. Saat itu lah momen salah paham tersebut pernah terjadi.

Salah satu petugas blak-blakan mengutarakan kekagumannya akan paras tampan Cannavaro. Namun sepertinya saat itu ia tak mengenali sosok Eko Patrio. Alih-alih, petugas tersebut malah salah paham dan mengira jika Eko adalah supir pribadi Cannavaro.

“Ngisi bensin nih, yang kasih duit dia kan 'Rp400 ribu' dia bilang gitu. Saya turun dong bukain gitu, (petugas pom bilang) 'ih anak majikannya keren banget',” kata Eko menirukan ucapan petugas kala itu.

Lucunya Eko bukan meluruskan kesalahpahaman tersebut, ia malah hanya mengiyakan ucapan sang petugas. “Gue ngeiyain aja. Masa gue bilang 'Enggak itu anak saya',” selorohnya.

Rupanya hal ini dilakukan Eko Patrio lantaran tak ingin urusannya semakin panjang. Terlebih, Eo mengaku takut jika ucapannya justru semakin tak dipercaya. “Takutnya enggak percaya. Kalau enggak percaya, lebih sakit hati,” kelakar Eko Patrio.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait