Jinyoung GOT7 Pamer Foto Tampil Gagah Berseragam Militer
Instagram
Selebriti

Foto-foto tersebut diambil oleh Jinyoung saat mengikuti acara Festival Angkatan Darat 2023 yang diselenggarakan oleh Tentara ROK pada 6 Oktober kemarin.

WowKeren - Jinyoung GOT7 sukses memikat penggemar dengan visualnya yang menawan berseragam militer dalam serangkaian foto yang dunggahnya di sosial media. Bintang serial "Yumi's Cells" itu belum lama ini menyapa penggemar dengan mengunggah foto di akun Instagramnya meski tengah menjalankan wajib mliter.

Foto-foto tersebut diambil oleh Jinyoung saat mengikuti acara Festival Angkatan Darat 2023 yang diselenggarakan oleh Tentara ROK pada 6 Oktober KST. Festival ini terkenal karena menghasilkan konser K-Pop unik setiap tahun yang tidak pernah gagal untuk menggairahkan penggemar di seluruh dunia.

Dalam foto-fotonya Jinyoung tampak menawan dengan seragam militer serta potongan rambut cepaknya yang tetap membuatnya terlihat gagah dan mempesona. Tak mengherankan jika pelantun lagu "Home Run" tersebut sukses membuat penggemar semakin terpikat dan tak sabar menunggu sang idola untuk menyelesaikan wajib militernya.


Jinyoung GOT7 Pamer Foto Tampil Gagah Berseragam Militer
Instagram

"Aku selalu bilang kalau seragam itu cocok untuknya. Selain bercanda, dia terlihat sehat dan bahagia, jadi itu bagus bagiku," komentar netter. "Aku telah memikirkan apa yang harus aku tulis tetapi tidak menemukan kata-kata untuk mengungkapkan perasaan. Kalian hanya perlu berhati-hati dan tetap sehat. & menyukai penampilanmu.. gerakan tarianmu luar biasa dan sangat tajam. sudah Menonton 100 kali dan masih terus menonton fast forward/malu," ujar yang lain. "Kalo udh ganteng,ya ganteng aja masss gausah diborong pake gagah segala ntr banyak suka," pungkas lainnya.

Sementara itu tahun ini, idola K-pop selain Jinyoung ada juga Minhyuk MONSTA X, Ha Sung Woon, Ong Seong Wu, Y Golden Child, Yonghoon ONEWE dan Kuhn UP10TION naik ke panggung. Mereka semua menghibur banyak penonton dengan pertunjukan medley, menari dengan penuh semangat mengikuti lagu-lagu hit seperti "Super Shy", "Fast Forward", "Smoke" dan "Eve, Psyche & the Bluebeard’s Wife".

Sedangkan Jinyoung mulai melaksanakan wajib militernya pada tanggal 8 Mei sebagai tentara aktif. Jinyoung terakhir menyapa penggemar dengan merilis album solo pada Januari 2023 untuk memperingati 10 tahun debutnya serta konser mini "Rendezvous: Secret Meeting Between You and Me" di beberapa negara termasuk Jepang, Filipina dan Taiwan.

(wk/aiss)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait