Key SHINee Dibela usai Diduga Body Shaming Park Na Rae di 'I Live Alone'
Instagram/bumkeyk/wooju1025
TV

Episode terbaru 'I Live Alone' menunjukkan Park Na Rae yang membagikan perjuangannya dalam menurunkan berat badannya. Komentar Key justru menuai kontroversi.

WowKeren - Key SHINee menuai kontroversi usai episode terbaru "I Live Alone" disiarkan. Idol kelahiran tahun 1991 itu diduga melakukan body shaming terhadap Park Na Rae lewat komentarnya soal berat badan sang komedian.

Episode terbaru "I Live Alone" menunjukkan Na Rae yang membagikan perjuangannya dalam menurunkan berat badannya. Namun, ada satu momen ketika wanita itu memutuskan untuk melakukan cheat day dan menikmati hidangan lezat setelah berbelanja.

Video memperlihatkan deretan makanan lezat yang akan dinikmati Na Rae. "Apakah makanan diet bisa sebagus ini?" tanya Na Rae. Para member "I Live Alone" mulai menggoda wanita itu. Jun Hyun Moo berkata, "Lebih tepatnya, 'Apakah kamu diperbolehkan makan sebanyak itu?'"

Ketika member "I Live Alone" tertawa atas komentar Hyun Woo, Key ikut mengatakan, "Tidak heran berat badanmu tidak turun lagi." Begitu episode ini tayang, ada beberapa yang menuding Key seorang fatfobia, dan merasa sakit hati.


Key SHINee Dibela soal Kontroversi Body Shaming Park Na Rae di \'I Live Alone\'

Source: X

"Tidak percaya aku mengatakan ini tentang pria dewasa, tetapi dia perlu mengingat seberapa besar audiens internasionalnya, artinya betapa beragamnya fandomnya, dia selalu punya masalah dengan apa yang keluar dari mulut itu, ya ampun[sic!]," tulis seorang warganet.

Namun, banyak yang membela Key dengan berkata kritikan itu sengaja ditulis haters tanpa mengetahui konteks keseluruhannya. Mereka menjelaskan bahwa kesalahan terjemahan yang seolah-olah Key sedang menegur Park Narae karena berat badannya tidak turun.

Namun, mendengarkan ucapannya dalam bahasa Korea, Key sebenarnya menyiratkan bahwa Na Rae pernah mengungkap soal beratnya yang tidak turun lagi. Key yang mengingat perkataan Na Rae lantas mencoba untuk mengingatkan ucapan lama sang komedian.

"Key mengacu pada keluhan Na Ra untuk diri sendiri, menurutku ini lebih merupakan empati daripada perjuangan yang umum dialami SIAPA PUN saat berdiet, tetapi karena orang-orang malah menanggapinya dengan cara seperti itu[sic!]," bela seorang warganet.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait