Prabowo Subianto Soal Tampang Grobogan: 'Wis Ireng-Ireng'
Nasional

Prabowo Subianto menemui para pendukungnya di aula Kyriad Grand Master Hotel, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

WowKeren - Calon Presiden (Capres) nomor urut 02, Prabowo Subianto, telah berkampanye di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, kemarin (14/2). Ketua Umum Partai Gerindra tersebut menemui para pendukungnya di aula Kyriad Grand Master Hotel, Jalan Gajah Mada Grobogan.

Dalam pidatonya, Prabowo lantas menyampaikan visi dan misi yang ia miliki dalam ajang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019. Tak hanya itu, ia juga membahas soal waktu efektif berbicara kala menyampaikan sebuah materi.

"(Menurut) ilmu pedagogi 46 menit saja, dengan pembukaan 10 menit, isi 36 menit. Satu kelas biasanya satu jam pelajaran 45 menit," jelas Prabowo. Ini sudah berapa menit? Sudah 30 menit."

Belum puas mendengar pidato sang capres, para pendukung Prabowo pun berteriak meminta agar ia tetap berpidato. Mendengar respon antusias tersebut, Prabowo pun lantas melontarkan kalimat candaan.

"Aneh-aneh. Ini tampang Grobogan," ujar Prabowo. "Tampang Grobogan. Wis ireng-ireng (sudah hitam-hitam)."


Candaan tersebut lantas mendapat sambutan riuh dari massa pendukungnya. Salah satu pendukung Prabowo lantas ada yang menjawab candaan sang Capres. "Pak Prabowo yo item gitu kok," kata salah seorang pendukung.

Setelah itu, Prabowo pun kembali menunjukkan kebolehannya untuk berjoget. Ia turun dari mimbar dan bergoyang sambil diiringi sorakan dan tepuk tangan para pendukungnya.

Prabowo pun melanjutkan kembali pidatonya setelah selesai berjoget. Ia berjanji akan menjamin hasil pertanian rakyat apabila terpilih dalam Pilpres 2019.

"Saya akan bangun sistem yang akan melesat. Kita buat Bulog berjaya. Pemerintah harus bangga rakyatnya," tegas Prabowo. "Hasil kalian petani penting untuk negara. Kita pasarkan barang yang kalian produksi."

Tak hanya itu, Prabowo juga kembali menghimbau seluruh pendukungnya untuk menggunakan hak suara mereka pada Pemilu 2019 mendatang. Ia juga meminta agar tempat pemungutan suara (TPS) dijaga benar-benar untuk menghindari adanya kecurangan.

"Saya pelajari Jepang, Vietnam, bisa. Kenapa kita tidak bisa. Bisa gula. Bisa kita kemas. Ini tugas kami," jelas Prabowo. "Jangan lupa 17 April kita ke TPS. Dari sini yakinkan sedulurmu. Bawa tikar. Tongkrong sampai malam hari. Takbir."

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait