Teh dari Bunga Chamomile Bermanfaat Untuk Mengatasi Masalah Insomnia Loh
Kuliner

Ada beberapa jenis bunga yang bisa diolah menjadi teh. Beberapa teh dari bunga selain memiliki rasa dan aroma yang nikmat, juga diketahui memiliki segudang manfaat untuk tubuh.

WowKeren - Apa kamu memiliki masalah insomnia atau kesulitan tidur? Jika iya, maka tidak ada salahnya untuk mengkonsumsi teh chamomile untuk mengatasinya. Sebab teh ini bisa membantu meningkatkan kualitas tidur menjadi lebih nyenyak. Sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang dimilikinya juga mampu mengurangi noda dan kerutan pada wajah.

Manfaat teh dari seduhan bunga chamomile tak berhenti di situ saja. Sebab teh ini dapat memerangi infeksi bakteri di tubuh karena mengandung senyawa fenolik. Selain itu, sifat anti-inflamasinya juga bermanfaat untuk meredakan kembung, kram dan perubahan emosi saat haid. Menariknya lagi, teh chamomile juga mampu mengontrol gula darah sehingga bisa mengurangi risiko diabetes.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel