Hindari Minuman Bersoda dan Alkohol
Lifestyle

Perut buncit sering kali membuat seseorang merasa kurang percaya diri. Dalam kondisi yang parah, perut buncit bahkan dapat menyebabkan berbagai penyakit yang serius. Karena itu, penting untuk membuatnya kembali rata dengan 8 tips ini.

WowKeren - Apa kamu sering minum minuman bersoda? Jika iya, sebaiknya mulai kurangi kebiasaan ini sekarang. Dalam satu kaleng kecil minuman bersoda, terkandung 140 kalori. Sedangkan soda dengan ukuran yang jauh lebih besar, bisa mengandung kalori dua kali lipat lebih banyak. Karena itulah, menghindari minuman bersoda merupakan salah satu cara tepat untuk membuat perut tidak buncit.

Selain minuman bersoda, minuman beralkohol juga menjadi pemicu perut buncit. Pasalnya minuman memabukkan satu ini mengandung gula dan kalori yang sangat banyak dan berlebihan bagi kesehatan tubuh. Jika kamu sudah terlanjur menjadi pecandu alkohol, sebaiknya mulai kurangi kebiasaan ini dan ganti dengan mengkonsumsi minuman yang lebih sehat seperti infused water.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait