Segera Tayang, Rain dan Kim Bum Ungkap Poin Menarik 'Ghost Doctor yang Patut Diantisipasi
Instagram/tvn_drama
TV

Menjelang penayangan episode perdana 'Ghost Doctor', Rain dan Kim Bum membagikan beberapa poin menarik dari drama ini. Simak penuturan lengkap mereka berikut ini.

WowKeren - Tak lama lagi tvN akan menayangkan drama barunya yang berjudul "Ghost Doctor". Jelang tayang, para pemain memilih beberapa poin utama "Ghost Doctor" yang patut diantisipasi oleh pemirsa.

"Ghost Doctor" adalah drama medis fantasi tentang dua dokter yang sangat berbeda, mulai dari latar belakang, keterampilan hingga kepribadian mereka. Kendati demikian, mereka akhirnya menjadi satu kesatuan usai menggabungkan tubuh dan jiwanya.

Ceritanya berfokus pada Cha Young Min (Rain), seorang dokter jenius yang terlibat dalam kasus tak terduga. Karena kasus tersebut, rohnya merasuki tubuh dokter lain yang bernama Go Seung Tak (Kim Bum).

Pertama-tama, Rain berkata, "Aku pikir 'Ghost Doctor' adalah drama keluarga yang dapat ditonton bersama keluarga dengan nyaman. Ada aspek fantasi yang bercampur dengan thriller."


"Selain itu, karena drama ini menggambarkan suka duka dari berbagai karakter, kupikir pemirsa akan dapat lebih menikmati jika mengikuti karakternya. Aku jamin ini adalah drama yang akan kalian tonton sampai akhir. Jadi harap nantikan itu," imbuhnya.

Di sisi lain, Kim Bum berkata, "Ketika kalian mendengar judulnya, kalian mungkin berpikir, 'Ini akan menjadi drama medis atau drama horor fantasi dengan hantu'. Namun, 'Ghost Doctor' adalah drama yang berhubungan dengan 'kisah orang yang hidup' yang diceritakan oleh mereka yang belum meninggal."

"Itulah mengapa aku pikir ini adalah sebuah drama yang dapat dinikmati dan ditonton dengan nyaman. Jadi harap nantikan terus drama ini," pungkas aktor kelahiran 1989 tersebut.

Sementara itu, "Ghost Doctor" dipersiapkan untuk menggantikan slot tayang "Secret Royal Inspector Joy" pada Senin - Selasa malam tvN. Rencananya, drama yang juga dibintangi oleh Uee dan Na Eun A Pink ini akan mulai tayang pada 3 Januari 2022.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait