Tak Diundang, Ini Pesan Ibunda Britney Spears Usai Sang Putri Menikah
Selebriti

Britney Spears resmi menikah tanpa mengundang orangtua, adik dan keluarganya. Meski tak diundang, ibunda Britney, Lynn Spears beri pesan dan harapan ini untuk pernikahan sang putri.

WowKeren - Britney Spears baru-baru ini telah resmi menikah untuk ketiga kalinya bersama sang kekasih yang telah dikencaninya sejak lama yakni Sam Asghari. Sam dan Britney mengucap janji suci pernikahan pada Kamis (9/6) waktu Amerika.

Pasangan ini menikah di Los Angeles. Keduanya menggelar pesta pernikahan mewah di kediaman milik Britney. Britney tampil cantik dengan gaun pernikahan rancangan rumah mode terkenal Versace. Ia berjalan di atas altar dengan diiringi lagu "Can't Help Falling in Love" milik Elvis Presley.

Diketahui, Britney mengundang sekitar 60 tamu undangan. Beberapa di antaranya adalah sahabat dekat dan rekan artis. Sayang, Britney memilih untuk tak mengundang kedua orangtuanya yakni James Spears dan Lynn. Britney juga tidak mengundang adik perempuannya, Jamie Lynn Spears.

Seperti yang diketahui, Britney tengah bersitegang dengan orangtua dan saudarinya. Britney menyebut ketiga orang itu adalah keluarga yang membuatnya semakin sengsara karena konservatori.

Sementara itu, Lynn Spears ibunda Britney belakangan ini terlihat tiba di bandara LAX, Los Angeles. Awak media kemudian berusaha untuk meminta keterangan Lynn terkait pernikahan Britney dan alasan ia tak diundang ke pesta sang putri.


Lynn pun tak banyak berkomentar dan terlihat tengah sibuk menelepon seseorang. Namun, Lynn memberikan senyum ramahnya dan mengungkap harapan untuk kebahagiaan Britney.

"Saya hanya ingin dia bahagia," kata Lynn sambil berlalu pergi menolak wawancara media.

Di sisi lain, Lynn sempat didapati meninggalkan komentar manis dan ucapan selamat usai Britney membagikan sejumlah foto pernikahannya. "Kamu terlihat berseri-seri dan bahagia," tulis Lynn.

Lynn juga memuji pernikahan Britney begitu istimewa dan sakral. Ia menyebut sang putri berhasil merancang pernikahan impian setiap wanita. Terakhir, Lynn mengaku ikut bahagia. Ia juga menyampaikan rasa sayangnya pada Britney meski tak diundang ke pesta pernikahan sang putri.

"Pernikahanmu adalah pernikahan impian. Menggelarnya di rumah Anda membuatnya sangat sakral dan istimewa. Aku turut bahagia untukmu. Aku mencintaimu," lanjut kalimat Lynn.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait