Lee Sung Kyung Akui Tak Ikut Audisi saat Debut Akting Bintangi 'It's Okay, That's Love'
Instagram/heybiblee
TV

Lee Sung Kyung memulai karier di industri hiburan sebagai seorang model. Namun, sang aktris mendadak mendapat tawaran untuk membintangi 'It's Okay, That's Love'.

WowKeren - Lee Sung Kyung menjadi bintang tamu program YouTube "Suchwita" pada Senin (5/2). Dalam kesempatan itu, aktris kelahiran tahun 1990 ini mengungkap kisah awalnya bisa debut akting di drama "It's Okay, That's Love".

Diketahui bersama, Sung Kyung memulai karier di industri hiburan sebagai seorang model. Sang aktris awalnya untuk belajar berakting. Namun, Sung Kyung mendadak mendapat tawaran untuk membintangi "It's Okay, That's Love" tanpa melakukan proses audisi.

"Tiba-tiba, drama baru penulis naskah terbaik dan sutradara terbaik Korea 'It's Okay, That's Love', sutradara Kim Kyu Tae dan penulis Noh Hee Kyung. Aku mendapat telepon untuk rapat," curhat Sung Kyung. "Meskipun kamu tidak memiliki pengalaman akting?" tanya Suga.

"Tidak ada sama sekali, jadi aku bertanya pada direktur agensi modelku, 'Bagaimana mereka bisa tahu tentangku?' Dia berkata, 'Aku juga tidak tahu!'," jawab Sung Kyung. Sang aktris akhirnya datang ke pertemuan drama "It's Okay, That's Love".


Lee Sung Kyung Akui Tak Ikut Audisi saat Debut Akting Bintangi \'It\'s Okay, That\'s Love\'

Source: YouTube

Di pertemuan itu, Sung Kyung menegaskan kepada sutradara bahwa dirinya sama sekali tidak tahu apa-apa soal berakting. "Dia bilang dia tahu. Dia ingin menemukan wajah yang benar-benar baru untuk peran Oh So Nyeo yang aku mainkan," tutur Sung Kyung.

Sung Kyung bercerita bahwa sutradara "It's Okay, That's Love" tidak ingin peran Oh So Nyeo dibintangi seseorang yang pernah berakting sebelumnya. "Bukan hanya wajah baru, tetapi juga seseorang yang baru dalam akting," imbuh Sung Kyung.

Sung Kyung juga bercerita bagaimana sutradara bisa mengetahui dirinya. "Dia melihat iklan yang kubintangi saat menjadi model. Jadi dia ingin bertemu denganku. Dia memintaku untuk membaca naskahnya dan dialog pertamaku adalah, 'Belikan aku rokok dengan ini'," sambungnya.

Sung Kyung langsung merasa cara pengucapannya aneh untuk dialog itu. Namun, sutradara "It's Okay, That's Love" justru tertawa. "Dia tertawa terbahak-bahak. Dia menyukai sikap dan energi positifku dan memintaku untuk bekerja dengannya," pungkas Sung Kyung.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait