Pangeran George Putra Pangeran William Diprediksi Tak Bisa Naik Takhta, Kenapa?
Selebriti

Pangeran George yang merupakan putra sulung Pangeran William dan Kate Middleton diketahui berada dalam urutan ketiga takhta Kerajaan Inggris, di belakang Pangeran Charles dan ayahnya.

WowKeren - Sebagai putra sulung Pangeran William dan Kate Middleton, Pangeran George diketahui berada di urutan ketiga pewaris takhta Raja Inggris, setelah sang kakek Pangeran Charles dan ayahnya sendiri. Meski baru berusia enam tahun, namun George tentunya sudah dipersiapkan untuk menjadi Raja suatu saat nanti. Bahkan ia pun mulai diperkenalkan pada tugas-tugas Kerajaan.

Meski berada di urutan ketiga pewaris takhta, namun belum lama ini seorang pakar Kerajaan rupanya mengungkapkan pendapat lain soal masa depan George. Secara mengejutkan, ia memprediksi kalau Pangeran George tak akan menjadi penerus Kerajaan.

Pakar Kerajaan yang merupakan koresponden BBC khusus British Royal Family, Christopher Lee, mengungkap Pangeran George mungkin tidak akan menjadi Raja Inggris. Dalam keterangannya, Christopher Lee mengungkap kalau kemungkinan tersebut bisa terjadi lantaran monarki Inggris tak lagi berdiri saat George siap naik takhta.

Menurut Christopher, popularitas monarki Inggris akan memudar tanpa Ratu Elizabeth II di kemudian hari. Tampaknya, Ratu dianggap menjadi kunci eksistensi kerajaan Inggris sehingga tanpanya monarki akan kurang berarti dan kurang kuat di mata publik.


"George mungkin akan berusia 60 tahun sebelum dia dimahkotai, tentunya 60 tahun mulai dari sekarang. Ini diperdebatkan (akan terjadi) di masa depan Kerajaan" tutur Christopher Lee.

"Dalam 60 tahun ke depan, identitas nasional dan apa yang penting akan menghadapi perubahan radikal. Monarki akan keluar karena perubahan identitas itu. Ketika itu terjadi, gelombangnya tidak akan menguntungkan," lanjutnya menambahkan.

Hal inilah yang menyebabkan Christopher Lee memprediksi kalau Pangeran sulung dari tiga bersaudara tersebut tak akan bisa mencicipi takhta Inggris. "Monarki harus memenuhi tujuannya dan tidak akan ada mahkota, bahkan mahkota palsu, untuk dikenakan George."

Bagaimana menurutmu? Setuju dengan prediksi Christopher Lee?

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait