Demi Lovato Dirumorkan Kembali Masuk Panti Rehabilitasi Usai 'Dibully' Netizen
Getty Images/Matt Winkelmeyer
Selebriti

Demi memutuskan kembali ke panti rehabilitasi akibat kritikan yang ia terima usai mengomentari kasus 21 Savage.

WowKeren - Kabar mengejutkan datang dari Demi Lovato. Pelantun "Cool for the Summer" ini mendadak dirumorkan kembali menjalani rehabilitasi. Padahal, Demi sendiri diketahui baru keluar dari pusat rehabilitasi usai mengalami overdosis pada November 2018 lalu.

Dilansir Pop Crush pada Selasa (19/2), seorang sumber menyebut jika Demi masuk panti rehabilitasi di Hawaii. Usut punya usut, bintang "Camp Rock" ini memutuskan untuk kembali ke panti rehabilitasi akibat kritikan yang ia terima usai dirinya menuliskan cuitan tentang kasus imigrasi 21 Savage.

Seperti yang dilaporkan sebelumnya, Demi sampai memutuskan untuk menghapus akun Twitter miliknya akibat kecaman-kecaman yang dilayangkan untuknya. Hal ini lantaran bintang "Princess Protection Program" tersebut ikut mengomentari meme tentang 21 Savage yang tersangkut masalah imigran gelap.

Lihat postingan ini di Instagram

TSR STAFF: Christina C! @cdelafresh __________ #TSRExclusive: A source close to #DemiLovato confirmed she has checked herself back into a rehabilitation center in #Hawaii. ___________ We were told she admitted herself last week, shortly after people attacked her on social media for a post she made about the #ICE arrest of #21Savage. ___________ Demi had reportedly been doing well with recovery after she left rehab back in November following three months of treatment. She initially went in after she was hospitalized last July following an overdose at her home. ___________ #Roommates, please keep Demi lifted in prayer during this time 🙏🏿 📸: @gettyimages


Sebuah kiriman dibagikan oleh The Shade Room (@theshaderoom) pada

21 Savage sendiri diketahui telah ditahan pada 3 Februari lalu usai petugas imigrasi mengklaim bahwa ia adalah warga negara Inggris yang tinggal di Amerika Serikat dengan visa yang sudah kedaluwarsa. Akibatnya, 21 Savage pun langsung ditahan oleh pihak imigrasi Amerika.

Usai berita terkait 21 Savage ini merebak di berbagai media, meme tentang penahanan sang rapper pun mulai bermunculan. Dan Demi Lovato sendiri rupanya tak mau ketinggalan memberi komentar terkait meme-meme yang menurutnya lucu tersebut.

Melalui akun Twitter miliknya, pelantun "Sober" ini tak segan menyebut jika meme-meme 21 Savage sangat lucu dan mampu memeriahkan ajang Super Bowl yang digelar dalam waktu bersamaan. "Sejauh ini meme 21 Savage telah menjadi bagian terfavorit dari Super Bowl," cuit Demi dalam unggahannya, yang berhasil diabadikan oleh sejumlah penggemar.

Mendapat banyak kecaman, akhirnya Demi pun memberikan klarifikasi. Pelantun "Body Say" ini menjelaskan bahwa ia bukan menertawai 21 Savage dan kasus deportasi yang menimpanya, melainkan meme yang menurutnya cukup lucu. Sayangnya, klarifikasi yang diberikan oleh sang musisi tak membuat hujatan tersebut berhenti. Oleh karena itu, Demi pun akhirnya memutuskan untuk menghapus akun Twitter miliknya.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait