Polisi Ungkap Hasil Pemeriksaan Misteri 'Cleaning Service Tajir' di Kasus Kebakaran Kejagung
Nasional

Isu 'cleaning service tajir' ini mencuat usai anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan menyinggungnya dalam rapat bersama Jaksa Agung pada 24 September 2020 lalu.

WowKeren - Kasus kebakaran besar yang menghanguskan gedung utama Kejaksaan Agung (Kejagung) hingga kini masih didalami. Tim penyidik Bareskrim Polri juga telah melakukan pemeriksaan terhadap beberapa saksi terkait, salah satunya seorang petugas cleaning service "tajir" yang disebut memiliki rekening senilai Rp 100 juta. Bagaimana hasilnya?

Petugas cleaning service bernama Joko Prihatin tersebut telah mendatangi kantor pusat BRI dan Bank Mandiri bersama penyidik polisi. Dalam kesempat tersebut, pihak bank diminta untuk mencetak rekening koran milik Joko selama lima tahun terakhir.

"Penyidik gabungan Polri dan yang bersangkutan (Joko) datang ke kantor pusat Bank BRI dan Bank Mandiri untuk meminta print-out rekening koran 5 tahun ke belakang," ungkap Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Ferdy Sambo dilansir detikcom pada Jumat (23/10). Hasil pemeriksaan tersebut, pihak kepolisian mengaku belum menemukan adanya transaksi yang mencurigakan.

"Cleaning service Joko sudah diperiksa," jelas Ferdy. "Terkait adanya sejumlah uang di rekening, penyidik belum menemukan adanya transaksi yang mencurigakan."


Setelah memeriksa aliran uang di rekening Joko, pihak kepolisian menyatakan bahwa uang dalam rekening tersebut hanyalah akumulasi transaksi dari beberapa tahun yang lalu. "Karena jumlah yang ada, akumulasi dari tahun 2018 transaksi rekening yang bersangkutan," tutur Ferdy.

Sebelumnya, nama Joko mencuat usai anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan menyinggungnya dalam rapat bersama Jaksa Agung pada 24 September 2020 lalu. Kala itu, Arteria menyatakan ada petugas cleaning service yang bekerja di lantas dasar namun memiliki akses ke lantai 6.

"Saya ingin sampaikan begini Pak Jaksa Agung, ada anak cleaning service yang diperiksa, banyak. Saya ingin sampaikan apakah mungkin, tolong nanti Bapak hati-hati, ada tidak manipulasi keterangan? Jaksa Agung harus curiga," kata Arteria. "Ada satu cleaning service, dia orang kerja di lantai bawah, di lantai dasar, kok bisa punya akses ke lantai 6, yang ditengarai dia itu tidak hanya cleaning service, bisa berbuat sesuatu."

Arteria lantas menyebut bahwa uang di rekening Joko mencapai ratusan juta rupiah. Arteria bahkan juga menanyakan petugas cleaning service yang kabarnya diplontos itu.

"Apa benar, dicek juga, Pak, rekening uangnya itu di atas Rp 100 juta tuh cleaning service? Apa benar, saya hanya bertanya, kalau dia diperiksa selalu didampingi oleh anak buahnya mantan JAM-lah gitu?" pungkas Arteria. "Apa benar, Pak ada penampilan baru yang bersangkutan dibotakin? Kalau dibotakin hati-hati, Pak, sulit kalau mau cek DNA rambutnya sudah plontos. Harusnya Pak Jaksa Agung jangan terlalu percaya orang, harus diatensi dan dicermati setiap proses hukum yang terkait dengan kebakaran."

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait