Kasus COVID-19 Pertama Terdeteksi di Tanah Air
Nasional

Meskipun kasus di Tanah Air banyak didominasi oleh kejadian-kejadian yang berkaitan dengan pandemi corona namun ada peristiwa lain yang tak kalah menghebohkan

WowKeren - Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengkonfirmasi adanya dua warga Indonesia yang positif terjangkit corona. Jokowi mengatakan bahwa kedua orang tersebut sempat melakukan kontak dengan warga negara Jepang yang datang ke Indonesia.

Fakta ini mematahkan anggapan Indonesia yang sempat disebut-sebut "kebal" corona. Anggapan ini muncul lantaran di saat banyaknya warga negara lain di dunia heboh dengan kasus positif COVID-19 Indonesia masih belum menemukan kasus serupa.

Warga Jepang tersebut terdeteksi positif corona setibanya di Malaysia dari kunjungannya ke Indonesia. Sedangkan dua orang Indonesia yang terjangkit corona adalah seorang ibu berusia 64 tahun dan putrinya yang berusia 31 tahun.

Di bulan Maret, efek pandemi kian dirasakan oleh RI. Kunjungan wisatawan menurun drastis hingga berujung pada merosotnya okupansi hotel di tempat wisata. Bahkan puluhan pengusaha vila di Bali melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) pada para karyawannya. Penurunan okupansi vila bahkan mencapai 30 persen.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait