Jang Moon Bok Tuai Banyak Pujian Usai Mengeriting Rambut
Selebriti

Simak penuturan Jang Moon Bok soal rambut keritingnya yang membuat dirinya semakin 'cantik'.

WowKeren - Jang Moon Bok merupakan salah satu trainee yang terkenal karena ikut dalam acara "Produce 101". Pria ini dikenal karena rambut panjangnya yang indah seperti seorang wanita.

Bahkan saat ini ia membintangi iklan sampo produk L'Oreal Paris. Jang Moon Bok merupakan pria pertama yang membintangi iklan produk tersebut.

Pada sebuah acara radio, Jang Moon Bok kembali membicarakan rambut cantiknya. Ia menuturkan bahwa banyak orang yang mengatakannya semakin cantik setelah mengeriting rambutnya.


"Kamu benar-benar terlihat seperti rapper sekarang," ujar DJ Choi Hwa Jung. "Aku yakin banyak orang yang menyebutmu cantik karena mengeriting rambut."

"Aku pikir anda mungkin mengatakan aku tampak seperti rapper karena rambut kriting," ucap Jang Moon Bok. "Itu memalukan mengatakannya sendiri, tetapi orang-orang telah mengatakan aku semakin cantik."

Pria kelahiran tahun 1995 ini melanjutkan bahwa dirinya selalu bingung saat mendengar hal itu. Ketika ditanya soal pacar, Jang Moon Bok memberikan jawaban yang cerdas dan berhasil membuat pendengar meleleh.

"Kamu sekarang telah berubah. Apakah kamu memiliki pacar?" tanya DJ radio tersebut. "Penggemarku adalah pacarku," jawab Jang Moon Bok.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait